Rudi Center dan PDIP Gelar Operasi Katarak Gratis Yang Berlangsung di RSUD Marsidi Judono Belitung

Posted by : Thing November 2, 2023

Lintasbabel, Tanjungpandan – Yayasan Rudi Center dan PDIP Bangka Belitung kembali mengadakan operasi katarak gratis yang berlangsung di RSUD Marsidi Judono, Tanjungpandan, Belitung, Kamis (2/11/2023). Operasi katarak ini akan berlangsung pada 2-5 November 2023.

Ratusan pasien katarak yang telah mendaftar menjalani screening, lalu melanjutkan operasi di ruang bedah.

Bersama sekitar 130 orang lainnya yang akan menjalani operasi katarak gratis dari Rudi Center dan PDIP,  seorang pasien  berangkat menggunakan bis yang telah disediakan. Harapannya agar kembali melihat dengan cerah dan jelas menjadi penguat dan penyemangatnya menghadapi operasi.  

Gangguan penglihatan akibat katarak telah dialami Marsono sekitar 10 tahun terakhir. Sehari-hari menggantungkan hidup dari berkebun, kondisi penglihatan yang terganggunya memang kerap membuatnya kesulitan menjalani rutinitas maupun bekerja. 

“Sudah lama benar sulit melihat. Kalau mata kanan ini masih bisa melihat tapi buram, kalau mata kanan memang tidak dapat benar,” ujarnya, Kamis (2/11/2023). 

Pendiri Yayasan Rudi Center, Rudianto Tjen mengatakan operasi katarak gratis ini merupakan bentuk pengabdian kepada masyarakat, terutama masyarakat di Bangka Belitung.

Sebelumnya di Pulau Bangka, operasi telah dilakukan pada awal Oktober lalu terhadap sekitar 400 pasien.

“Kali ini, dari data yang diterima dari Belitung Timur ada 134 pasien dan masih ada yang berdatangan untuk mendaftar, semoga bisa operasi semuanya. Besok lebih banyak lagi dari Kabupaten Belitung yang akan ikut operasi katarak,” ujar pria yang menjabat sebagai anggota DPR RI Dapil Bangka Belitung ini.

Rudi bersyukur dan berterima kasih kepada seluruh masyarakat, termasuk kepada kader PDIP yang telah bergotong royong dalam menyelenggarakan acara ini.

Operasi katarak juga menjadi satu di antara program rutin lain yang dilakukan Rudi Center dan PDIP Bangka Belitung, selain juga pengobatan gratis dari desa ke desa, operasi bibir sumbing.

“Mudah-mudahan bisa gotong royong lebih kuat, makin banyak anggota DPRD dapat di pemilu 2024 bisa gotong royong dan berkarya membantu masyarakat Bangka Belitung,” katanya.

Menurutnya, selain dalam bidang kesehatan Rudi Center dan PDIP ingin lebih banyak berkarya untuk seluruh kebutuhan masyarakat, namun keterbatasan karena anggota DPRD belum terlalu banyak, anggota DPR cuma satu, dan belum ada anggota DPD RI dari PDIP.

Setiap program yang dilakukan harus melalui gotong royong karena ada biaya, sehingga ia meminta doa dari masyarakat Bangka dan Belitung agar PDIP pada Pemilu 2024 bisa menang besar sehingga bisa berkarya dan mengadakan bakti sosial di bidang lainnya.

“Selain juga yang kami lakukan seperti bagi sembako dan ketika ada kejadian bencana kita paling depan untuk membantu. Ini komitmen membantu masyarakat, sudah jadi anggota dewan, semua kerja untuk masyarakat,” tuturnya.

RELATED POSTS
FOLLOW US