BPBD Belitung Temukan Seorang Nenek Yang Hilang

Posted by : Thing February 6, 2024

LintasBabel, Tanjungpandan –  Kabar hilangnya nenek Selama (81) dibenarkan oleh Kepala Pelaksana Harian BPBD Belitung, Agus Supriadi, Senin 5 Februari 2024.

Minggu 4 Februari 2024 sempat dilaporkan hilang. Nenek yang bernama Selama (81) warga Dusun Badau II, RT.08 A/RW. 03, Desa Badau, Kecamatan Badau, Kabupaten Belitung, berhasil ditemukan dalam keadaan selamat.

Agus mengatakan, saat ini nenek Selama (81) sedang menjalani observasi atau pemeriksaan kesehatan di Puskesmas Badau.

“Iya, benar, sudah ketemu tadi dalam keadaan selamat. Saat ini sedang di Puskesmas Badau menjalani observasi kesehatan,” ujar Agus.

Ia menjelaskan, kronologi hilangnya nenek Selama (81) berawal saat anaknya bernama Parina datang ke rumah untuk mengecek dan menghidupkan lampu pada, Minggu 4 Februari pukul 16.00 WIB namun sang ibu tidak ada di rumah.

Nenek Selama (81) diketahui berstatus janda yang tinggal satu rumah dengan anaknya atas nama Sahidi yang pada saat itu sedang bekerja dan tidak berada di rumah.

Pihak keluarga sempat mencari keberadaan nenek Selama (81) tidak juga ditemukan. Selanjutnya pihak keluarga melaporkan kejadian ini ke personel Bhabinkamtibmas Polsek Badau.

Kepala Plh BPBD Belitung, Agus Supriadi menjelaskan upacara pencarian terhadap keberadaan nenek Selama (81) dilakukan pukul, Minggu 4 Februari 2024 pukul 20.00 – 23.00 WIB di sekitar wilayah hutan Badau.

Tim yang melakukan pencarian terdiri dari anggota Bhabinkamtibmas Polsek Badau dan BPBD Belitung, Tagana serta dibantu sejumlah pihak dan masyarakat setempat.

Pencarian dilakukan dengan menyisir sejumlah titik seperti hutan jalan lingkar, hutan wilayah PT. BAT dan hutan arah Kelekak Datuk.

“Dugaan penyebab hilang karena memang faktor usia,” jelas Agus.

RELATED POSTS
FOLLOW US