Lintasbabel, Tanjungpandan – Ajang lari Belitong Geopark Run bakal digelar di Belitung, Kepulauan Bangka Belitung, pada Minggu (10/12/2023). Sambil berlari, peserta acara bisa menikmati pemandangan UNESCO Global Geopark ini.
Belitong Geopark Run terdiri dari dua kategori yakni pelajar (lima kilometer) dan umum (10 kilometer dan 21 kilometer).
Peserta terbuka bagi warga negara asing dan warga negara Indonesia, dengan periode pendaftaran dari Selasa (21/11/2023) sampai Jumat (8/12/2023).
Adapun lintasan lari mencakup wilayah Tanjung Kelayang dan Tanjung Tinggi, Kecamatan Sijuk. Titik awal perlombaan terletak di Pantai Tanjung Kelayang.
Menurut Wakil Bupati Belitung Isyak Meirobie, perlombaan berslogan A Journey-An Escape-A Race ini menawarkan lintasan dengan kontur alam yang tidak biasa.
Pendaftaran bisa dilakukan secara daring di laman resmi Belitong Geopark Run.
“Syarat podium adalah peserta dengan kewarganegaraan Indonesia dan kewarganegaraan asing. Pemenang harus menunjukkan data diri sesuai dengan data saat registrasi dan nomor peserta yang dipakai. Jika tidak sesuai maka akan didiskualifikasi sebagai pemenang,” jelas Isyak.